Cara Membuat Kamar Kedap Suara
Apakah kamu sering merasa terganggu dengan suara bising di dalam kamar? Suara bising dapat mengganggu kenyamanan dan ketenangan di dalam ruangan. Untungnya, ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk membuat kamar menjadi lebih kedap suara. Simak tips di bawah ini!
Tambahkan Insulasi
Salah satu cara efektif untuk membuat kamar kedap suara adalah dengan menambahkan insulasi pada dinding dan langit-langit. Saat merenovasi atau membangun rumah, pastikan untuk menggunakan bahan kedap suara yang berkualitas.
Atur Ulang Perabotan
Jika kamu tidak ingin melakukan konstruksi tambahan, kamu bisa mencoba mengatur ulang perabotan di dalam kamar. Pindahkan tempat tidur ke dinding yang tidak digunakan bersama dan letakkan rak buku atau lemari pakaian di dinding yang digunakan bersama. Hal ini dapat membantu mengurangi suara bising yang masuk ke dalam kamar.
Pasang Karpet
Penggunaan karpet atau permadani tebal pada lantai juga dapat membantu meredam suara. Pilih karpet yang berkualitas dan dapat menutupi sebagian besar lantai untuk hasil yang lebih maksimal.
Pasang Gorden
Pasang gorden tebal dan berat di jendela kamar untuk membantu menyerap suara dari luar. Selain itu, gorden juga dapat berfungsi sebagai dekorasi yang menambah kesan elegan pada ruangan.
Dengan menerapkan tips di atas, diharapkan kamar kamu dapat menjadi lebih kedap suara dan nyaman untuk beristirahat. Selamat mencoba!
Apakah kamu memiliki pertanyaan seputar properti atau rumah? Tim detikProperti siap membantu menjawab pertanyaanmu. Mulai dari hukum properti, konstruksi, jual beli, pembiayaan, interior, eksterior, hingga permasalahan rumah lainnya. Kirim pertanyaanmu di sini
(abr/zlf)